Dalam dunia Naruto para ninja memiliki Level masing-masing sesuai dengan kemampuan yang dimiliki. Semakin tinggi kemampuan yang dimiiiki maka semakin tinggi pula levelnya. Berikut ini adalah tahapan yang dapat dilewati oleh setiap ninja oleh organisasi.org :
1. Siswa Akademi Ninja
Setiap Ninja dalam cerita Naruto harus mengawali karir sebgai ninjanya dari akademi ninja yaitu semacam sekolah yang mempelajari dasar-dasar ilmu ninja mulai dari melempar kunai sampai mengubah diri menjadi orang lain. Lulus dari akademi maka seorang siswa akademi perninjaan akan menjadi ninja level genin.
Contoh : Konohamaru.
2. Tingkat Genin
Pada level ini seorang ninja genin akan diberi tugas yang membosankan dan melelahkan dengan tingkat resiko dan bahaya yang rendah. Para Genin biasanya dikelompokkan ke dalam grup yang terdiri dari tiga orang dengan didampingi seorang instruktur level jounin. Misi yang umum diberikan kepada ninja level genin adalah misi rangking D.
Contoh : Naruto.
3. Tingkat Chuunin
Ninja Chuunin adalah merupakan ninja di level menengah yang didapat seorang genin dengan mengikuti ujian kenaikan tingkat genin ke chuunin setiap 6 bulan sekali atau dua kali setahun. Ujian yang diberikan tidak mudah untuk dilakukan karena ketika Naruto dan kawan-kawan mengambil ujian untuk yang pertama kali hanya Nara Shikamaru yang lulus ujian menjadi chuunin. Misi yang umum diberikan kepada ninja level genin adalah misi rangking C dan B.
Contoh : Shikamaru.
4. Tingkat Jounin
Ninja pada tingkat Jounin diharuskan memiliki kemampuan dan pengalaman pertarungan yang tinggi yang akan diberikan Misi Rank A dengan resiko dan tingkat kesulitan yang sangat tinggi. Sebelum Jounin diberikan seorang chunin akan menjadi spesial jounin. Jounin juga akan diberikan tanggung jawab untuk menjadi instruktur sebuah tim genin.
Contoh : Hatake Kakashi & Asuma Sarutobi
5. Tingkat Kage (Hokage)
Kage adalah pimpinan tertinggi dalam suatu struktur organisasi Desa Tersembunyi (Hidden Village) serta dilambangkan sebagai orang terkuat yang bertanggungjawab dalam melindungi desa serta mengambil keputusan yang berhubungan dengan desanya. Terdapat majelis desa yang terdiri dari orang-orang berpengaruh yang membantu kage dalam mengambil keputusan. Kage dipilih oleh kage yang ada untuk menggantikan kedudukannya.
Sebutan Kage :
- Hokage ---> Konohagakure
- Kazekage ---> Sunagakure
- Mizukage ---> Kirigakure
- Raikage ---> Kumogakure
- Tsuchikage ---> Iwagakure
Contoh : Sarutobi & Gaara
----
- Organisasi ANBU
ANBU adalah suatu organisasi rahasia yang diperintah oleh Kage untuk melakukan misi-misi yang sulit dengan memiliki kostum yang khas yaitu topeng kucing dan tato di bahu. Anggota ANBU biasanya mengerjakan misi sulit Rank S seperti melakukan pembunuhan, interogasi, pengejaran buronan, dan lain sebagainya.
Contoh : Yamato & Uchiha Itachi (Mantan)
Minggu, 01 Maret 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar